UPG KKP mendapatkan undangan dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk menghadiri Peluncuran Aplikasi “GraTis” KPK dan Recharging Unit Pengendalian Gratifikasi Instansi, yang dilaksanakan pada tanggal 1 Oktober 2014 bertempat di Studio I Epicentrum XXI, Jalan H.R. Rasuna Said, Jakarta Selatan.
Aplikasi ini bernama GRATis (Gratifikasi: Informasi dan Sosialisasi). Secara rinci, aplikasi ini digambarkan dalam sebuah Taman Gratifikasi yang memiliki sejumlah fitur-fitur yang bermanfaat, antara lain: Apa Gratifikasi, Hukum & Batasan, Contoh Kasus, Pelaporan, Buku Pintar, Pengendalian Gratifikasi, Peran Kita, serta Games.
Dan fitur-fitur yang disajikan itu juga melibatkan interaksi para penggunanya. Misalnya fitur Contoh Kasus, para pengguna akan berperan sebagai pejabat yang memiliki kekuasaan dan dihadapkan dalam sejumlah situasi pemberian gratifikasi.
Pimpinan KPK, Bambang Widjojanto mengatakan aplikasi itu mampu memberikan pemahaman bahwa masyarakat, terutama penyelenggara negara dan pegawai negeri lebih berhati- hati dengan praktik gratifikasi berupa fasilitas yang diberikan oleh pihak yang terkait dengan tugas dan kewenangannya. Dalam aplikasi tersebut juga bermanfaat bagi masyarakat luas, sehingga pemahaman tentang gratifikasi dapat terbentuk dan ada kesadaran untuk mengawasi para pejabat publik agar tidak meminta baik secara halus ataupun secara langsung dan tidak menerima gratifikasi.
Aplikasi GRATis sudah dapat diunduh secara langsung melalui Google Play Store untuk Android dan AppStore untuk iOS, gratis. Aplikasi ini bisa ditemukan dengan kata kunci 'KPK', 'Gratis', atau 'Gratifikasi' atau Untuk Android, aplikasi GRATis dapat diunduh di: https://play.google.com/store/apps/details?id=air.GRATis
Dalam rangkaian acara tersebut juga terdapat sesi Recharging Agen Anti Gratifikasi oleh Ary Ginanjar Agustian, Motivator – Founder ESQ, dengan menjelaskan materi antara lain membangun budaya anti korupsi, di mana terdapat 3 item penting untuk membangun budaya anti korupsi, yaitu: a) Value: internalization, externalization, habits/character. Value mempunyai bobot 25%; b) System: regulation, Law. System mempunyai bobot 35%; dan c) Leadership: Role model, change leaders, coach. Leadership mempunyai bobot 40%.